Serunya Membuat Batik Mix Shibori di Festival Jelang Julang 2022

01.37 Ivonie 0 Comments

 


Hai hai assalamualaikum, apakabar semua? Kali ini saya mau cerita pengalaman bikin batik mix shibori. Sebenarnya acaranya sudah agak lama sih tapi gak apa-apa ya. Yang penting ada dokumentasi di blog ini dan sekaligus bisa nambah pengetahuan teman-teman.

Bikin batik mix shiborinya gak di kursusan tapi di acara Festival Jelang Julang 2022. Bertempat di Kantor Kesekretariatan KEKGRAFS, Jl Majapahit, Kota Malang, saya datang dengan semangat membara. Kapan lagi bisa belajar bikin batik mix shibori dari ahlinya? Mentornya adalah Fikroh atau yang biasa dipanggil dengan Fiko / Iko.


Fiko adalah founder dari Hamparan Rintik, sebuah bisnis yang unik karena gak sekadar jual kain atau baju shibori. Namun juga menyediakan kelas-kelas sehingga kita semua bisa belajar juga buat bikinnya.

Belajar Bikin Batik Mix Shibori




Teman-teman pasti sudah paham kalau saya tuh suka banget ama warna biru. Di antara koleksi gamis biru di rumah, ada yang motifnya batik. 

Namun kali ini istimewa banget karena tanggal 2 Oktober 2022 lalu saya belajar bikin batik yang di-mix ama shibori. Sudah tahu kan shibori itu apa? Kalau bahasa Indonesianya jumputan ya. Ternyata batik juga asyik kalau dipadukan dengan shibori.

Apa sih shibori itu? Shibori merupakan teknik pewarnaan kain dengan mencelupkan kain atau baju/celana pada zat pewarna alami dan memberikan perlindungan pada beberapa bagian kain tertentu yang tidak diwarnai. Ada bagian dari kain atau baju yang dililit, dilipat, atau diikat. 

Teknik shibori berasal dari Jepang dan menghasilkan motif-motif indah yang menarik dengan kesan etnik. Shibori memiliki keistimewaan tersendiri berupa unsur warna dan motif yang tidak terduga dari hasil proses pencelupan. Proses pembuatannya sama dengan pewarnaan tie dye alias teknik ikat dan celup. 

Batik Mix Shibori yang Indah




Nah ternyata bikin batik tuh gak hanya dengan ditulis (batik tulis) atau batik cap. Namun juga bisa dipadukan ama shibori. Seperti ini cara bikinnya: siapkan kain batik atau shibori berwarna putih. Kemudian lakukan proses lilit atau ikat menggunakan karet gelang atau penjepit kayu.

Setelah itu celupkan pada wadah berisi pewarna (warna bisa disesuaikan). Jika sudah dilakukan sekitar 3-5x (tergantung tingkat kepekatan yang diinginkan), lalu buka ikatan dan jemur atau diangin-anginkan. 

Ambil kain putih lainnya untuk kita lakukan teknik membatik. Gunakan canting dan malam untuk membuat motif diatas kain putih tersebut. Sisakan sebagian kain yang tidak dikenakan motif batik dengan canting malam. Hati-hati panas!

Setelah selesai membuat motif batik di satu sisi, lalu kain yang tidak terkena motif batik bisa dililit atau lipat sesuai dengan keinginan. Kemudian akan dilakukan pencelupan kembali. Jangan lupa dijemur dengan diangin-anginkan. Jadi deh!

Festival Jelang Julang 2022

Nah, saat itu saya gak hanya belajar bikin batik mix shibori, tetapi juga sekalian nonton acara Jelang Julang. Acara ini merupakan kolaborasi antara Hamparan Rintik dengan Omah Gembira, sebuah komunitas pemerhati penyandang disabilitas yang bergerak di Kota Malang. 

Di festival Jelang Julang 2022 mengusung tema “Aku, Kamu, Kita, Setara”, bertujuan untuk menunjukkan bahwa semua manusia memiliki kedudukan yang setara. Dengan kelebihan dan kekurangannya masing-masing. 

Acara ini elibatkan teman-teman disabilitas dalam pembuatan batik, fashion show, pertunjukan angklung, dongeng, dan beberapa kegiatan lainnya. Setiap penampilan diiringi oleh juru bahasa isyarat, yang membantu teman tuli merasakan keseruan acara.

Pameran Jelang Julang berhasil menarik banyak pengunjung, terutama teman-teman disabilitas beserta keluarganya. Selain itu, juga terdapat beberapa kegiatan lain seperti temu wicara mengenai bakat minat anak istimewa, diskusi bersama Islamic Disability Center, hingga kelas bahasa isyarat bersama BISINDO (Bahasa Isyarat Indonesia) dan SIBI.

Seru banget pengalaman saya hari itu. Sudah berhasil bikin batik mix shibori sendiri dan tinggal nanti praktik lagi di rumah. Kemudian juga bertemu teman-teman disabilitas yang semangat berkesenian dan memotivasi agar hidup lebih berharga. 



0 comments:

Bertransaksi Lebih Nyaman di Virgo, Ini Manfaatnya!

08.09 Ivonie 3 Comments

 


Unsplash

Semakin berkembangnya zaman saat ini, banyak perubahan di dunia yang serba canggih, salah satunya adalah e-money.  Banyak layanan e-money yang bisa dipilih untuk bertransaksi setiap hari, contohnya Virgo. Virgo merupakan aplikasi e-money yang membuat masyarakat lebih nyaman bertransaksi di manapun dengan mudah.

Aplikasi Virgo yang mudah di-download, bisa digunakan semua kalangan, dan memiliki berbagai keunggulan. Selain dapat digunakan sebagai pembayaran transaksimu, Virgo juga bisa digunakan untuk menyimpan kembalian yang kamu peroleh dari sisa belanja. Agar tahu manfaatnya, intip dulu yuk!

 

 

Transaksi Hemat Banyak Keuntungan

Aplikasi Virgo dapat digunakan untuk membayar berbagai transaksi dalam satu aplikasi, kamu bisa menggunakan saldo Virgo untuk membayar tagihan listrik, membeli pulsa dan paket data, serta sebagai metode pembayaran belanja di Alfagift, aplikasi belanja online yang dimiliki Alfamart.

Dengan bertransaksi menggunakan Virgo, kamu berkesempatan untuk mendapatkan berbagai promo yang tersedia sehingga kamu dapat belanja dengan lebih hemat.

Selain itu, kamu juga bisa mengumpulkan kembalian belanja dari merchant Virgo yaitu Alfamart, Alfamidi, Dan+Dan, atau Lawson. Meskipun kembalian yang kamu peroleh tidak begitu banyak, jika dikumpulkan bisa digunakan untuk transaksi kembali dan membayar berbagai tagihan. Caranya, saat kamu berbelanja tunai di Alfamart, Alfamidi, Dan+Dan, atau Lawson, infokan ke kasirnya agar kembaliannya dijadikan saldo Virgo.

Banyak manfaat yang didapat ketika berbelanja menggunakan Virgo, dengan Virgo bayar tagihan lebih mudah dan kamu bisa kumpulkan recehan untuk membayar pembelian sehingga lebih hemat.

Gunakan Aplikasi Virgo untuk Dapatkan Berbagai Manfaat

Kamu bisa memanfaatkan Virgo untuk membantumu mengelola uang kembalian belanja dengan fitur top up kembalian.  Kamu hanya perlu download aplikasi Virgo melalui Google Play Store atau App Store yang ada di handphone kesayanganmu. Selain untuk mengumpulkan uang receh, Virgo juga bisa digunakan untuk berbagai macam transaksi yaitu:

1. Membayar tagihan listrik atau membeli token listrik

2. Sebagai metode pembayaran belanja di Alfagift, aplikasi belanja online yang milik Alfamart, sehingga kamu tidak perlu repot keluar rumah untuk belanja harian.

3. Membeli pulsa dan paket data

4. Membayar transaksi di semua gerai yang menyediakan sistem pembayaran dengan QRIS

Dilengkapi fitur terbarunya yaitu “Keuanganku”, kamu jadi lebih mudah untuk melihat pengeluaran yang telah terkategorisasi. Jadi, kamu dapat melihat melakukan pengkategorian pengeluaran untuk kebutuhan apa saja.

Dengan berbagai fitur menarik yang berhasil ditawarkan oleh Virgo,  mengantarnya meraih penghargaan Google sebagai Google Play Best of 2022 untuk kategori Aplikasi Harian Terbaik (Best of Everyday Essentials) di Jakarta. Penghargaan ini juga menjadi salah satu pencapaian sekaligus pengakuan bagi Virgo khususnya dalam menciptakan produk finansial sehari-hari

Tunggu apa lagi, yuk download aplikasi Virgo melalui Google Play Store atau App Store yang ada di ponselmu. Hanya bermodalkan recehan kamu bisa lebih hemat uang dan mengatur finansial di Virgo!

 

3 comments: